Ads

Sabtu, April 19, 2008

Tips Mengembalikan Data Yang Hilang ( PC )

Apasih yang kamu takuti pada komputer kamu? Aku rasa masalah besar yang sering menimpa pengguna komputer adalah hilangnya data. Coba saja, dikomputermu banyak data-data penting yang kamu butuhkan tiba-tiba lenyap tanpa pamit. Apalagi data itu dibutuhkan segera dan sudah tak punya waktu lagi untuk membuatnya. Wah, bisa bikin strees tuh. Makanya, kamu musti persiapan dengan sofware recovery.
Emang sih, penyebab hilangnya data bisa bermacam-macam. Bisa karena kerusakan hard disk, infeksi virus, ataupun karena terhapus secara tidak sengaja. Berikut ini ada tips untuk kamu jika ingin mengembalikannya :
Salah satu piranti yang mampu mengembalikan data yang hilang adalah Active@ Partition Recovery. Spesifikasi komputer minimal untuk menjalankan aplikasi ini sangat sederhana saja, yaitu prosesor 286, memori 640 KB, disk-drive, monitor EGA resolusi 640 x 480, disket booting MS-DOS beserta aplikasi Active@ Partition Recovery di dalamnya, dan tentu saja hard disk yang akan diperbaiki. Peranti ini bekerja untuk partisi FAT dan NTFS.
Aktive@ Partition Recovery bekerja dalam mode DOS, dan beroperasi melalui disket. Jadi, buatlah disket booting MS-DOS dan salin Active@ Partition Recovery yang telah di download dari [ SINI ] pada disket tersebut. Setelah itu, boot komputer melalui disket tersebut.
Selanjutnya, ikuti saja langkah-langkah berikut ini :
a. Ketikan "PR.EXE" pada DOS-prompt, hingga layar Active@ Partition Recovery muncul. Bagian kiri layar adalah daftar hard disk pada komputer dan disebelah kanan informasi mengenai hard disk tersebut. Gunakan panah atas dan bawah untuk berpindah antar item di bagian kiri. Jika pada hard disk yang akan diperbaiki terdapat tulisan "Unknown" berarti partisi hardisk kamu rusak. Ulangi langkah ( a ) dan ketikkan "PR.EXE" -ignoreMBR=80h" sehingga muncullah tulisan "Unallocated".
b. Untuk mencari data yang hilang, gerakkan cursor dan sorot pada kata "Unallocated", kemudian tekan [ Enter ]. Active@ Partition Recovery akan memindai hard disk kamu dan jika partisi ditemukan akan muncul laporan.
c. Tekan [ Y ]. Letakkan kursor pada partisi yang baru ditemukan dan tekan [ Enter ].
d. Tekan [ Esc ] hingga muncul konfirmasi kemudian tekan [ Y ] untuk menyimpan data tersebut.
e. Jika pada hard disk tidak terdapat partisi aktif, maka akan muncul pilihan untuk menjadikan salah satu partisi sebagai partisi aktif. Pilih salah satu dan tekan [ Enter ].
f. Muncul pertanyaan untuk mem-back-up MBR, tekan [ Y ] jika ingin mem-back-up dan tekan [ N ] jika tidak.
g. Recovery selesai dan tekan sembarang tombol untuk merestart.
Semoga Bermanfaat...

Tidak ada komentar: